Bolazola – Jadwal Liga 1 musim 2022/2023 masih belum keluar. Namun, ada rumor jadwal Liga 1 akan kian padat. Meski akan berat, Diego Michiels menegaskan dirinya tak masalah dengan jadwal padat asal Liga 1 musim ini berlanjut.
Diego Michiels beberapa musim ini, identik dengan Borneo FC. Bahkan, Diego Michiels menjadi salah satu kapten di Borneo FC. Diego Michiels dikenal memiliki jiwa kepemimpinan tinggi dalam skuad Borneo FC.
Sudah 2 bulan, Liga 1 musim ini terhenti. Borneo FC sempat libur. Namun, sejak bulan November 2022 lalu, Borneo FC kembali berlatih. Sebelum Liga 1 musim ini terhenti, Borneo FC masih bertahan di puncak klasemen dengan 23 poin.
Diego Michiels sudah mendengar rumor Liga 1 musim ini akan berlanjut, namun dengan jadwal padat. Diego Michiels mengklaim dirinya tak masalah dengan jadwal padat ini.
“Jadwal berubah-ubah atau padat sudah pernah kami rasakan. Jadi tidak ada masalah. Terpenting liga bisa jalan lagi,” ucap Diego Michiels, dikutip Bolazola dari laman resmi Liga Indonesia Baru.
Diego Michiels mengakui Borneo FC sempat libur. Namun, Diego Michiels mengklaim Borneo FC sudah intens berlatih di Jogjakarta selama 2 pekan lebih. Selain berlatih, Borneo FC sudah menggelar beberapa laga uji coba.
“Kami sempat libur. Tapi hampir dua pekan TC di Yogyakarta dan melakukan beberapa kali uji coba,” terang Diego Michiels.
Comment