Foto : PSSI.Org.
Jordi Amat sebut hasil imbang atas Burundi adil

Timnas Indonesia Ditahan Imbang Burundi, Jordi Amat : Hasil yang Adil

Posted on

Bolazola – Timnas Indonesia gagal menutup laga internasional FIFA bulan Maret 2023 ini dengan kemenangan. Menjamu Burundi, Timnas Indonesia hanya bermain imbang 2-2. Meski gagal menang, Jordi Amat menegaskan hasil ini adil bagi kedua tim ini.

Pasukan Garuda, julukan dari Timnas Indonesia, menghadapi laga internasional FIFA di akhir bulan Maret 2023 ini. Anak asuhan Shin Tae-yong ini, menghadapi Timnas Burundi pada tangga 25 dan 28 Maret 2023 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat.

Pada pertemuan pertama, Timnas Indonesia menang 3-1 atas Burundi. Kemenangan ini menjadi modal baik bagi Timnas Indonesia di laga kedua ini.

Menghadapi 2 laga tadi, pelatih Shin Tae-yong, telah memilih 28 pemain yang membela Timnas Indonesia. Pada daftar 28 pemain tadi, terdapat 3 pemain naturalisasi yang dipanggil. Ketiga pemain tadi adalah Elkan Baggot, Jordi Amat dan Marc Klok.

Sejak awal laga, Timnas Indonesia bermain menyerang. Timnas Indonesia bisa mencetak 2 gol. Kedua gol Indonesia dicetak oleh Witan Sulaeman pada menit ke-61′ dan Jordi Amat menit ke-90+4. Namun, Burundi bisa mencetak 2 gol pula di babak kedua. Laga berakhir dengan skor 2-2 di laga ini.

Foto : PSSI.Org.

Defender Timnas Indonesia, Jordi Amat, mengklaim hasil ini adil bagi kedua tim. Jordi Amat mengaku senang bisa mencetak gol pertamanya bagi Timnas Indonesia.

“Akhirnya ini adalah hasil yang adil. Saya juga senang bisa mencetak gol untuk tim. Ini gol perdana saya untuk Timnas Indonesia, saya sangat senang di momen spesial ini,” ujar Jordi Amat, dikutip Bolazola dari laman resmi PSSI.

Terkait gol ini, Jordi Amat mempersembahkan gol ini untuk putranya, sekaligus sebagai hadiah.

“Saya ingin didedikasikan gol ini untuk anak saya dan momen ini akan jadi hadiah yang bagus untuknya,” tambah Jordi Amat. ***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *