by

Stopper Asal Aljazair Mencoba Adu Peruntungan Bersama Arema FC

Bolazola – Tampak sesosok anyar dalam sesi latihan perdana Arema FC pada hari senin (24/06) tadi. Pemain jangkung dengan wajah khas timur tengah yang sedang berlatih bersama Dendi Santoso dan kawan kawan. Cukup misterius bukan?

Pemain yang belum pernah tampak sebelumnya, namun tidak terlihat kesulitan untuk berbaru dengan rekan setimnya. Sesekali dia ikut tertawa lepas tanpa menunjukan ekspresi yang kurang nyaman. Malah lebih menunjukkan ekspresi gembira dikala rekan-rekannya memamerkan aksi individu pada sesi small side game pada latihan tersebut.

Setelah ditelusuri oleh pihak IQOS888, sosok tersebut bernama Mohamed Amghar. Namun tidak banyak informasi yang bisa di dapat terkait pemain tersebut.

Satu-satunya clue yang diberikan Asisten Pelatih Arema FC, Kuncoro kepada tim IQOS888 adalah jika Mohamed Amghar adalah pemain yang berasal dari Aljazair dan merupakan posisi stopper.

Lalu menurut Kuncoro juga, saat ini Amghar sedang menjalani trial bersama Arema FC. Namun tidak banyak informasi yang bisa didapatkan selain itu.

“Silahkan nanya ke pihak manajemen saja,” ungkap Kuncoro.

Baca Juga : PSIS Semarang Kalah, Madura United Lolos ke Babak Championship Liga 1

“Yang pasti, kemarin saya mendapatkan infromasi bahwa akan ada pemain yang akan menjalani trial. Jadi mungkin lebih baik ditanyakan ke pelatih kepala saja. Ia akan datang dalam satu atau dua hari ini,” tambahnya lagi kepada tim IQOS888.

Kualitas Amghar masih belum tertakar

Karena belum banyak informasi yang bisa didapatkan terkati Amghar, maka kualitas nya juga masih tanda tanya. Kuncoro sendiri juga mengatakan jika dirinya belum bisa melihat apakah Amghar akan cocok bergabung bersama Arema FC atau tidak. Hal ini karena masih terlalu dini untuk memberikan penilaian tersebut.

“Ia baru saja berlatih disini, jadi masih belum kelihatan, Nanti kalau sudah sepekan baru saya bisa menilai.” Ungkap Kuncoro lagi.

Sosok Lama Kembali Lagi ke Arema

Selain Amghar masih ada satu sosok lagi yang hadir di sesi latihan perdana Arema FC. Adalah Claudio de Jesus yang kembali menjadi salah satu sosok dalam tim kepelatihan Arema FC musim 2024/2025 ini, bukan lagi sebagai trial maupun sebagai pemain.

“Coach Claudio akan menjadi translator pagi pelatih kepala,” tutur Kuncoro.

“Hal ini diperlukan untuk memudahkan komunikasi dari bahasa Portugis (yang digunakan pelatih anyar Arema FC asal Brasil) ke Bahasa Indonesia.” tutup Kuncoro.