Bolazola – Marcelo Bielsa telah setuju untuk menjadi pelatih timnas Uruguay, kata seorang eksekutif asosiasi sepak bola negara itu pada Kamis (11/5/2023).
Jorge Casales, anggota komite eksekutif asosiasi sepak bola Uruguay, mengatakan kepada awak media bahwa mantan manajer Leeds United tersebut akan menandatangani kontrak hingga Piala Dunia 2026.
“Yang kurang hanya tanda tangan,” kata Casales tentang kontrak selama 39 bulan itu, dengan Bielsa yang berusia 67 tahun diharapkan tiba di Montevideo dalam beberapa hari.
Pertandingan pertama Bielsa sebagai pelatih Uruguay kemungkinan akan berlangsung pada bulan Juni, ketika Uruguay dijadwalkan menghadapi Nicaragua dan Kuba. Sedangkan kualifikasi Piala Dunia zona Amerika Selatan akan dimulai pada bulan September.
“Kami membawa seseorang yang kami tahu akan meninggalkan warisan yang melampaui 90 menit pertandingan,” kata Casales.
Uruguay tersingkir di fase grup Piala Dunia 2022 di Qatar.
Sebelumnya, Marcelo Bielsa melatih Argentina dari tahun 1998 hingga 2004. Timnya tersingkir di fase grup Piala Dunia 2002 dan kemudian memenangkan medali emas Olimpiade Athena 2004. Dia meninggalkan pekerjaannya karena alasan pribadi.
Marcelo Bielsa juga melatih Chile antara tahun 2007 dan 2011.
Pria asal Argentina ini juga pernah melatih Espanyol, Athletic Bilbao, Olympique Marseille, dan Lille. Dia telah menganggur sejak Februari 2022 ketika dipecat oleh Leeds United.
Casales mengatakan negosiasi dengan Marcelo Bielsa memakan waktu tiga bulan.