by

Lama Libur, “Chemistry” Pemain Persita Belum Kembali

Bolazola – Persita Tangerang sudah kembali berlatih. Secara terbuka, Neslon Alom mengakui “chemistry” diantara pemain Persita Tangerang belum kembali. Nelson Alom menegaskan komunikasi pemain Persita Tangerang perlu ditingkatkan.

Pendekar Cisadane, julukan dari Persita Tangerang, sempat meliburkan pemain paska terjadinya Tragedi Kanjuruhan. Sudah sebulan lebih, Liga 1 musim 2022/2023 terhenti sementara.

Masuk bulan November 2022 ini, Persita Tangerang kembali berlatih. Pemain Persita Tangerang kembali mendapat arahan langsung dari Alfredo Vera, pelatih kepala Persita Tangerang.

Neslon Alom menjadi salah satu pemain yang kembali berlatih Persita Tangerang. Pemain yang kini berusia 32 tahun ini, menjadi sosok pemain senior di skuad Persita Tangerang.

Kembali berlatih, Nelson Alom menegaskan dirinya siap bermain secara maksimal. Nelson Alom menegaskan dirinya selalu siap dimainkan jika dipercaya oleh pelatih.

“Kami akan terus bersiap secara maksimal secara tim dan masih banyak hal yang harus ditingkatkan, sebagai seorang pemain saya selalu siap kapanpun pelatih membutuhkan,” ujar Nelson Alom, dikutip Bolazola dari laman resmi Persita Tangerang.

Soal chemistry antar pemain, Nelson Alom mengakui sedikit berkurang paska libur lama. Nelson Alom menegaskan chemistry pemain Persita Tangerang harus ditingkatkan.

“Mungkin terkendala dari hari libur yang cukup lama dengan tidak adanya pertandingan. Kita harus mencari chemistry lagi antar pemain dan juga atmosfer pertandingan juga,” tambah Nelson Alom.

Selain chemistry, Nelson Alom pun memberi penekanan pada komunikasi pemain. Mantan pemain Persipura ini menegaskan komunikasi antar pemain, menjadi pekerjaan rumah Persita yang harus segera diselesaikan.

“Komunikasi akan menjadi pekerjaan rumah kami sebagai sebuah tim di lapangan. Selain itu tentu juga masalah penyelesaian akhir dan juga penguasaan bola,” papar Nelson Alom.