Foto : Ligaindonesiabaru.com
Andritany akui Persija kian berat mengejar poin PSM

Kena ‘Permak’ Borneo FC, Persija Kian Berat Kejar PSM Makassar

Posted on

Bolazola Persija Jakarta kalah di pekan ke-28 Liga 1 musim 2022/2023 ketika melawan Borneo FC. Persija kalah dengan skor 1-3. Kapten Persija Jakarta, Andritany, mengakui Persija kian berat mengejar poin PSM Makassar yang ada di puncak klasemen Liga 1.

Macan Kemayoran, julukan dari Persija Jakarta, menantang tuan rumah, Borneo FC, pada lanjutan Liga 1 musim 2022/2023. Laga ini akan digelar di Stadion Segiri, Samarinda, pada Rabu, 8 Maret 2023, pukul 17.00 WIB.

Persija kesulitan menembus pertahanan Borneo FC. Akibatnya, Persija kalah dengan skor 1-3 dari Borneo FC. Kekalahan ini membuat Persija kian sulit mengejar poin PSM Makassar yang ada di puncak klasemen Liga 1.

Persija baru mengumpulkan 51 poin setelah 27 laga. Sementara itu, PSM Makassar sudah mengumpulkan 65 poin setelah 29 laga. PSM Makassar hanya butuh 3 kemenangan lagi untuk menjadi juara Liga 1 musim ini.

Persija

Pelatih kepala Persija Jakarta, Thomas Doll, tidak paham dengan mental pemain Persija. Pada laga tandang, Persija tidak bermain seperti biasa.

“Saya tidak paham apakah ini karena mental pemain kami kurang baik atau tidak. Karena setiap bermain laga tandang, kami tidak bisa memainkan sepak bola kami seperti biasanya,” ujar Thomas Doll, dikutip Bolazola dari laman resmi Liga Indonesia Baru, pada hari Kamis, 9 Maret 2023.

Pelatih asal Jerman ini menyayangkan Persija kalah saat melawan Borneo FC. Pada sisa laga di musim ini, Persija harus bermain lebih kerja keras lagi.

“Sangat disayangkan kami sudah jauh-jauh datang ke sini tapi kembali dengan tangan kosong. Satu poin pun kami tidak bisa meraihnya. Dan kami harus bekerja keras lebih baik lagi untuk di sisa laga,” tambah Thomas Doll.

Baca juga : Jelang Sea Games 2023, Tim U-23 Indonesia Segera Gelar TC

Kapten Persija Jakarta, Andritany, menegaskan Persija ingin kejar poin PSM Makassar. Namun, Andritany mengakui kekalahan dari Borneo FC kian membuat langkah Persija mengejar PSM kian berat.

“Sejujurnya kami ingin mengejar PSM di puncak klasemen. Kami ingin menjadi juara. Tapi kehilangan tiga poin ini membuat kami semakin berat untuk menjadi juara,” kata Andritany.***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *