Bolazola – Arema FC meraih kemenangan berharga di laga perdana paska Liga 1 musim 2022/2023 berlanjut. Arema FC menang 2-0 atas Dewa United di tengah pekan lalu. Javier Roca mempersembahkan kemenangan ini untuk Aremania, Aremanita dan segenap warga Malang.
Singo Edan, julukan dari Arema FC, melawan Dewa United dalam pekan ke-12 Liga 1 musim 2022/2023. Pertandingan ini digelar di Stadion Manahan Solo, Rabu (7/12).
Laga ini menjadi pertandingan pertama Arema FC di ajang resmi paska Tragedi Kanjuruhan di awal bulan Oktober 2022 lalu. Pada laga terakhir, Arema FC kalah 1-2 dari Persebaya Surabaya.
Bermain penuh motivasi, Arema FC tampil lebih dari Dewa United. Hasilnya, Arema FC sukses mencetak 2 gol di laga ini. Kedua gol tadi dicetak oleh eksekusi penalti Rizky Dwi di menit ke-27 dan Evan Dimas di menit ke-69. Dewa United gagal membalas ketertinggalan di sepanjang laga. Arema FC menang 2-0 atas Dewa United.
Pelatih kepala Arema FC, Javier Roca, bersyukur dengan kemenangan ini. Javier Roca mempersembahkan kemenangan ini untuk segenap Aremania, Aremanita hingga seluruh warga Malang yang masih berduka paska Tragedi Kanjuruhan.
“Kita bersyukur sangat bersyukur untuk hasil maksimal hari ini. Semua atas kerja keras seluruh pemain, staff klub, warga Malang, Aremania dan Aremanita,” tutur Javier Roca, dikutip Bolazola dari laman resmi Liga Indonesia Baru.
Penyerang Arema FC, Dedik Setiawan, juga bersyukur dengan kemenangan ini. Dedik Setiawan mengklaim strategi Arema FC berjalan baik di sepanjang laga.
“Alhamdulillah Arema bisa memenangkan pertandingan dan strategi kita bisa berjalan dengan baik. Kemenangan yang patut disyukuri,” tandas Dedik Setiawan.