by

Jelang Laga Melawan Bali United, Persebaya Belajar dari Laga Sebelumnya

Bolazola– Persebaya Surabaya bersiap menjelang laga melawan Bali United. Belajar dari laga sebelumnya, Persebaya Surabaya sudah memperbaiki masalah di lini belakang.

Laga Bali United melawan Persebaya Surabaya akan digelar di Stadion Maguwoharjo , Sleman, Jawa, pada hari Sabtu, 18 Februari 2023.  Kedua klub ini sedang bersaing di papan atas klasemen sementara Liga 1.

Bali United berada di peringkat keenam klasemen sementara Liga 1 dengan 37 poin. Sementara itu, Persebaya Surabaya berada di peringkat ketujuh klasemen dengan 36 poin. Namun, Persebaya masih punya satu laga tunda yang belum digelar.

Pelatih kepala Persebaya Surabaya, Aji Santoso, mengklaim Persebaya sudah melakukan pembenahan dan belajar dari laga sebelumnya. Aji berharap Persebaya bermain lebih baik di laga selanjutnya saat melawan Bali United.

“Ada sedikit pembenahan kesalahan-kesalahan di pertandingan kemarin, terutama gol pertama lawan Sleman. Itu tidak boleh terulang kembali. Kemarin sudah kami perbaiki, mudah-mudahan untuk pertandingan berikutnya lebih baik lagi,” kata Aji Santoso, dikutip Bolazola dari laman resmi Persebaya, Jumat, 17 Februari 2023.

Aji menegaskan Persebaya sudah melakukan evaluasi. Aji berharap permainan Persebaya lebih baik dari laga selanjutnya.

“Apapun hasilnya selalu ada evaluasi. Baik bertahan dan menyerang pasti kami benahi. Apalagi ada beberapa peluang yang kemarin gagal dimanfaatkan. Semoga besok lawan Bali kita bisa lebih baik lagi,” tandas Aji Santoso.***