by

Asprov PSSI Bali Dukung Kesuksesan Piala Dunia U-20 2023 Indonesia

Bolazola – Isu Piala Dunia U-20 2023 Indonesia masih terus ‘memanas’ selama 2 pekan terakhir. Mendampingi pengecekan stadion untuk perhelatan Piala Dunia U-20 2023 yang ada di Bali, Asprov PSSI Bali menegaskan pihaknya mendukung perhelatan Piala Dunia U-20 2023 Indonesia bisa berjalan baik.

Indonesia terpilih menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021 pada tahun 2019 lalu. Namun, perhelatan Piala Dunia U-20 2021 dibatalkan karena masalah pandemi Covid-19. Sebagai gantinya, Indonesia menjadi tuan rumah untuk edisi tahun 2023 ini.

Direncanakan, ada 6 stadion yang akan dipakai oleh Indonesia untuk Piala Dunia U-20 2023 nanti. Keenam stadion ini tersebar di 6 daerah berbeda. Mulai dari Gelora Bung Karno Jakarta, Manahan Solo, Gelora Bung Tomo, I Wayan Dipta Bali, Gelora Sriwijaya Palembang, dan Si Jalak Harupat.

Menjelang ajang ini digelar, isu kehadiran Tim U-20 Israel kian menyeruak di Indonesia. Setidaknya, 2 Gubernur ( Jawa Tengah dan Bali) menolak kehadiran Israel untuk bertanding di Jawa Tengah dan Bali.

Dua bulan menjelang even ini digelar, FIFA melakukan pengecekan stadion yang akan dipakai. Salah satu stadion yang dicek ini adalah Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali.

Foto : PSSI.Org.

Ketua Asprov PSSI Bali, Ketut Suardana, mendampingi tim dari FIFA dalam pengecekan ini. Ketut mengklaim pihaknya ingin ada solusi menjelang perhelatan Piala Dunia U-20 2023.

“Kami disini hanya mendampingi saja. Jujur, situasi saat ini sedikit berubah. Mudah-mudahan kegiatan ini bisa berjalan dengan baik. Saya mewakili Asprov PSSI Bali dan juga pecinta sepak bola, ingin agar ada solusi untuk permasalahan ini,” ujar Ketut Suardana, dikutip Bolazola dari laman resmi PSSI.

Ketut pun menegaskan Asprov PSSI Bali ingin Piala Dunia U-20 Indonesia 2023 berjalan sukses.

“Tentu PSSI memiliki kesempatan yang baik agar Piala Piala Dunia U-20 di Indonesia bisa berjalan dengan lancar,” beber Ketut Suardana.***

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *