by

Alasan Persik Kediri Perpanjang Kontrak Flavio Silva

Bolazola Manajemen Persik Kediri resmi memperpanjang kontrak Flavio Silva. Performa Flavio Silva dianggap cukup untuk bertahan di Persik Kediri untuk menghadapi Liga 1 musim 2023/2024.

Flavio Silva didatangkan pada pertengahan musim Liga 1 musim 2022/2023. Selama setengah musim, Flavio Silva bermain dalam 16 laga dan mencetak 7 gol.

Kedatangan Flavio Silva membawa angin positif kepada Persik Kediri. Flavio Silva membuat Persik Kediri bertahan di posisi ke-11 klasemen akhir Liga 1 musim 2022/2023. Sebelumnya di putaran pertama lalu, Persik Kediri sempat berada di dasar klasemen sementara Liga 1.

Foto : ligaindonesiabaru.com

Direktur Persik Kediri, Arief Syaifuddin, mengumumkan Persik Kediri memperpanjang kontrak Flavio Silva untuk menghadapi musim baru nanti. Arief Syaifuddin mengklaim Flavio dipertahankan berdasarkan performa di musim lalu.

“Berdasarkan performa musim lalu dan bagaimana kerangka tim ke depannya akan dibentuk, maka Flavio Silva diputuskan bertahan,” ujar Arief Syaifuddin, dikutip Bolazola dari laman resmi Liga Indonesia Baru.

Soal sisa slot pemain asing, Arief mengklaim Persik Kediri akan segera melengkapinya sebelum menghadapi Liga 1 musim 2023/2024. Perhelatan Liga 1 musim 2023/2024 kemungkinan besar akan digelar pada bulan Juli 2023 mendatang.

“Sedangkan untuk kuota asing tersisa masih dalam proses dan kita harapkan dalam waktu dekat sudah akan komplet,” pungkas Arief Syaifuddin.

Selain Flavio, Persik Kediri mempertahankan Anderson Nascimento, Renan Silva dan Rohit Chand. mengjadapi Liga 1 musim 2023/2024.***

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *