by

Rans Nusantara Berulang Tahun, Raffi Ahmad Minta Maaf Karena Tak Intens Dampingi Tim

Bolazola Awal April 2023 ini, Rans Nusantara sedang bahagia. Klub yang lahir tahun 2021 ini, berulang tahun. Raffi Ahmad selaku Presiden klub, minta maaf karena tak bisa mendampingi Rans Nusantara secara intens, layaknya musim lalu.

The Prestige Phoenix, julukan dari RANS Nusantara, adalah klub promosi di Liga 1 musim 2022/2023. RANS tertatih-tatih di sepanjang musim ini.

Sejak paruh kedua kompetisi, RANS mengalami krisis kemenangan. Dampaknya, RANS harus puas berada di dasar klasemen akhir Liga 1 musim 2022/2023. Untungnya, RANS masih bisa bertahan di Liga 1 karena tak ada sistem promosi dan degradasi.

Presiden klub Rans Nusantara, Raffi Ahmad, turut menghadiri perayaan ulang tahun Rans Nusantara pada awal bulan April 2023 ini. Secara terbuka, Raffi Ahmad minta maaf karena tak intens mendampingi Rans Nusantara di sepanjang musim ini, berbeda dengan musim lalu.

“Saya sebelumnya meminta maaf karena tidak seintens saat mendampingi tim seperti saat di Liga 2. Tapi sekali lagi Selamat Ulang Tahun. Tahun ini memang bukan tahun yang baik buat kami RANS Nusantara. Tapi, apapun kita bersyukur banyak pembelajaran untuk kami introspeksi keseluruhan,” ujar Raffi Ahmad, dikutip Bolazola dari laman resmi Liga Indonesia Baru.

Secara terbuka pula, Raffi Ahmad mengakui prestasi Rans Nusantara tak baik. Namun, Raffi Ahmad menegaskan Rans Nusantara siap bangkit di musim depan.

“Musim ini adalah musim dimana kami dalam keadaan terpuruk. Tapi, ini semua tidak akan menyurutkan kami untuk musim yang akan datang, kita akan rebut lagi mimpi kita untuk menjadi tim yang lebih tangguh,” lanjut Raffi Ahmad.***

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *