Bolazola – Borneo FC terus berbenah menghadapi kelanjutan Liga 1 musim 2022/2023. Beberapa pemain muda Borneo FC juga mendapatkan masuk skuad Borneo FC. Pelatih Andre Gaspar pun memuji pemain muda yang dimiliki oleh Borneo FC.
Pesut Etam, julukan dari Borneo FC, menjadi tim kuat di Liga 1 musim ini. Borneo FC bisa bersaing dengan tim tradisional di Indonesia seperti Persib, Persebaya hingga Persija. Bahkan, prestasi Borneo FC lebih baik dari 3 tim tadi.
Kini, Borneo FC bertahan di puncak klasemen Liga 1 dengan 23 poin. Pergantian pelatih tak merubah permainan terlalu banyak. Secara kualitas pemain, Borneo FC cukup mumpuni di musim ini.
Pelatih Borneo FC, Andre Gaspar, juga memasukan pemain muda dalam skuad Borneo FC saat ini. Gaspar senang beruntung Borneo FC memiliki pemain muda seperti mereka.
“Terus terang ini (bergabungnya pemain muda) adalah situasi yang bagus dalam tim. Mereka pemain muda dan Borneo FC beruntung memiliki mereka, karena kualitas permainannya sangat bagus,” ujar Andre Gaspar, dikutip Bolazola dari laman resmi Borneo FC.
Gaspar menegaskan pemain muda Borneo FC harus bekerja keras. Gaspar menegaskan pemain muda Borneo FC bisa menjadi tumpuan kedepannya.
“Kunci seorang pemain bola adalah kerja keras dalam latihan dan jangan pernah merasa dirinya sudah bagus dalam bermain. Borneo FC sangat bagus punya banyak pemain muda berkualitas, karena mereka akan menjadi tumpuan dalam tim ke depannya,” pungkas Gaspar.
Comment