Barcelona sudah tersingkir dari ajang Liga Champions Eropa. Satu-satunya peluang juara kini hanya di La Liga. Meski tak mudah, Barcelona wajib mengalahkan Real Madrid pada El Clasico pada akhir pekan ini.
El Barca, julukan dari Barcelona, harus melupakan mimpi meraih gelar juara Liga Champions Eropa musim ini usai kalah dari PSG. Juara 5 kali Liga Champions Eropa ini, kalah agregat 4-6 dari PSG. Bahkan, Barcelona dibantai PSG dengan skor 1-4 meski bermain dikandang sendiri.
Gagal di Liga Champions Eropa, Barcelona kini hanya berpeluang juara pada ajang La Liga. Pada ajang Copa Del Rey sendiri, Barcelona kalah di babak 8 besar. Namun, meraih gelar juara La Liga juga tidak mudah bagi Barcelona.
Anak asuhan Xavi Hernandes ini masih tertinggal 8 poin dari Real Madrid yang kini berada di puncak klasemen sementara La Liga. Real Madrid ada di puncak klasemen La Liga setelah mengumpulkan 78 poin dari 31 laga. Sementara itu, Barcelona mengumpulkan 70 poin dari 31 laga.
Akhir pekan ini, Barcelona akan menantang Real Madrid pada pekan ke-32 La Liga. Laga yang sering dikenal dengan sebutan “El Clasico” ini, akan dihelat di Santiago Bernabeu, kandang dari Real Madrid, pada hari Minggu pagi waktu Indonesia Barat, 22 April 2024.
El Barca wajib menang jika masih ingin mengejar juara La Liga musim ini. Juara bertahan La Liga ini, datang pada laga ini dengan tren baik, utamanya di La Liga. Lima laga terakhir di ajang La Liga, El Barca meraih 4 kemenangan dan sekali imbang. Bahkan, Barca tak kebobolan dalam 5 laga tadi.
Namun, Real Madrid juga sedang dalam tren baik di La Liga. Lima laga terakhir, Real Madrid meraih 4 kemenangan dan sekali imbang. Real Madrid mencetak 13 gol dalam 5 laga tadi.
Rekor pertemuan antara Real Madrid dan Barcelona berjalan seimbang dalam 5 laga terakhir di ajang resmi. Real Madrid meraih 3 kemenangan dan Barcelona meraih 2 kemenangan. Pertemuan terakhir kedua tim ini pada ajang La Liga, Real Madrid menang 2-1 atas Barcelona.
Laga ini pun menjadi El Clasico terakhir bagi Xavi Hernandes sebagai pelatih Barcelona. Seperti kita tahu, Xavi Hernandes akan mundur sebagai pelatih kepala Barcelona pada akhir musim ini.
Berdasarkan semua catatan tadi, Barcelona mendapat tekanan untuk menang, utamanya demi mengejar poin Real Madrid. Barcelona diuntungkan dengan kehadiran beberapa pemain senior seperti Lewandowski, Gundogan sampai Ter Stegen. Kehadiran pemain berpengalaman ini penting untuk mengangkat mental pemain Barcelona paska tersingkir dari ajang Liga Champions Eropa.***
Comment