Bolazola – Ernando Ari menjadi pemain yang kembali membela klub di Liga 1 selama menjalani Training Center (TC) menjelang Sea Games 2023. Kembali dipanggil membela Persebaya Surabaya usai membela Tim U-22 Indonesia, Ernando Ari mengaku sempat kaget.
Liga 1 musim 2022/2023 masuk pekan terakhir di akhir pekan ini. Persebaya Surabaya sendiri melawan Dewa United dalam pekan ke-34 Liga 1. Laga ini digelar pada hari Sabtu, 15 April 2023.
Pada laga ini, Persebaya Surabaya menang dengan skor 3-0. Menariknya, dalam laga ini, posisi kiper utama Persebaya Surabaya diperkuat oleh Ernando Ari.
Sebelumnya, Ernando Ari sedang menjalani TC bersama Tim U-22 Indonesia. Bahkan, pada hari Jumat, 14 April 2023, Tim U-22 Indonesia melawan Lebanon U-22. Pada laga tadi, Ernando Ari menjadi kiper utama Tim U-22 Indonesia.
Ernando Ari bersyukur Persebaya Surabaya menang di laga pamungkas Liga 1 musim ini. Kemenangan ini menjadi kado manis bagi Persebaya di akhir musim ini.
“Saya mengucapkan syukur alhamdulillah diberi kemenangan tadi sebenarnya mendadak sekali Coach Aji (Santoso) baru ngechat tadi pagi (kemarin) dan setelah pertandingan Timnas belum ada kabar dari Coach Indra Sjafri,” ujar Ernando Ari, dikutip Bolazola dari laman resmi Liga Indonesia Baru.
Dipanggil membela Persebaya, Ernando Ari mengaku sempat kaget.
“Terus saya bangun tidur jam 12 lalu ditelepon saya kaget lihat hp disuruh balik. Saya dapat pesawat jam tiga sore dari Jakarta ke Surabaya, mepet sekali. Baru buka puasa langsung menuju ke stadion,” tambah Ernando Ari,
Ernando Ari memahami alasan pelatih Persebaya Surabaya memanggil di laga melawan Dewa United.
“Badan kurang fit karena kurang tidur tapi saya juga ingin apa yang disampaikan Coach Aji, kita mau happy ending. Saya bermain semaksimal mungkin untuk kita bisa happy ending di sesi ini,” pungkas Ernando Ari.***
Comment