Bolazola – PSS Sleman sukses mengakhiri catatan buruk dalam 7 laga sebelumnya. Menjamu Borneo FC, PSS Sleman menang dengan skor 2-1. CoacH Seto mengklaim kunci kemenangan PSS Sleman karena pemain lebih enjoy di laga ini.
Laga PSS Sleman melawan Borneo FC digelar di Stadion Maguwoharjo, pada hari Sabtu, 18 Maret 2023. Kedua klub ini datang dengan tren yang berbeda.
PSS Sleman menghadapi beberapa masalah menjelang laga ini. Sebelumnya, PSS Sleman sedang dalam tren buruk. Super Elang Jawa, julukan dari PSS Sleman, belum meraih satu pun kemenangan dalam 5 laga terakhir. PSS Sleman bahkan menelan 5 kekalahan beruntun dalam 5 laga terakhir.
Pada laga ini, PSS Sleman pun tanpa 3 pemain asing dan 2 pemain lokal andalan. Tanpa pemain andalan tadi, PSS Sleman membuat kejutan di laga ini.
Bermain imbang 0-0 di babak pertama, PSS Sleman mengamuk di babak kedua. Penyerang asal Papua, Ricky Cawor sukses mencetak gol di menit ke-56. Borneo FC sempat menyamakan skor di menit ke-61. Namun, PSS Sleman memastikan kemenangan setelah Irkham Milla sukses menjebol jala Borneo FC di menit ke-80. Hingga akhir laga, skor 2-1 ini bertahan untuk kemenangan PSS Sleman.
Pelatih kepala PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro, mengucapkan terima kasih atas dukungan dari fans PSS Sleman yang hadir langsung di stadion. Seto Nurdiyantoro mengklaim pemain tampil dengan motivasi tinggi di laga ini.
“Terima kasih untuk suporter yang memberikan dukungan yang selalu luar biasa. Laga kali ini adalah laga sarat emosi. Di babak kedua pemain bisa tampil leboh fokus. Pemain juga tampil dengan motivasi yang tinggi, punya keinginan besar untuk tampil enjoy dan penuh semangat,” kata Seto Nurdiyantoro pada sesi jumpa pers usai pertandingan, dikutip Bolazola dari laman resmi Liga Indonesia Baru, pada hari Minggu, 19 Maret 2023.
Terkait kunci kemenangan ini, Seto Nurdiyantoro mengklaim dirinya hanya meminta pemain PSS Sleman bermain lebih enjoy. Hal ini membuat pemain PSS Sleman bermain lebih lepas di sepanjang laga.
“Kita hanya berikan motivasi untuk tampil enjoy. Pemain juga punya keinginan lebih untuk tampil lepas,” tegas Seto Nurdiyantoro.***
Comment