by

Setahun Tangani Manchester United, Ruben Amorim Refleksi Perjalanan

BOLAZOLA – Hari ini, Sabtu (01/11) tepat satu tahun Ruben Amorim ditunjuk sebagai pelatih Manchester United. Dalam konferensi pers jelang laga Nottingham Forest vs Manchester United, sang pelatih merefleksi perjalanannya setahun melatih di Old Trafford. 

Dalam periode tersebut, pelatih asal Portugal itu telah memimpin 52 pertandingan di semua kompetisi. Timnya kini tengah berjuang mencatat empat kemenangan beruntun untuk pertama kalinya saat timnya bertandang ke markas Nottingham Forest.

Performa Man United memang menunjukkan peningkatan signifikan belakangan ini. Tiga kemenangan beruntun atas Sunderland, Liverpool, dan Brighton mengangkat Setan Merah ke posisi enam besar klasemen Liga Inggris.

Pelajaran dari Tekanan dan Keteguhan pada Filosofi Amorim

Namun bagi Amorim, perjalanan setahun ini tak hanya soal hasil manis di lapangan, melainkan juga tentang pelajaran dari masa-masa sulit. Amorim mengaku, justru dalam tekananlah ia banyak belajar sebagai pelatih. 

Ia menegaskan, saat menghadapi tekanan besar, dirinya semakin yakin pada filosofi permainan yang ia anut sejak menangani Sporting Lisbon.

“Ketika kamu menang, kamu bisa bicara soal keyakinan dan loyal terhadap ide-ide sendiri. Tapi kamu benar-benar belajar ketika kalah, ketika berada di bawah tekanan. Saya belajar bahwa ketika saya tertekan, saya justru semakin teguh pada rencana dan prinsip saya. Dukungan klub dan para suporter membuat saya yakin untuk terus melangkah di jalur ini,” ujar Amorim kepada MUTV.

Kemenangan beruntun memang membuat suasana di Carrington lebih hidup. Amorim menilai, ketika tim sedang dalam performa baik, kerja keras terasa lebih ringan karena ada semangat dan kebersamaan yang tinggi.

Momentum Positif Manchester United

Setahun berlalu sejak kedatangannya, Ruben Amorim kini bukan hanya berusaha mengembalikan kejayaan Manchester United. Akan tetapi juga membangun fondasi baru berbasis filosofi permainan yang teguh, bahkan di tengah tekanan terbesar.

United kini berada di jalur yang tepat untuk kembali bersaing di papan atas Liga Inggris. Meski belum sepenuhnya stabil, performa tim menunjukkan perkembangan jelas dalam hal organisasi permainan dan mentalitas. 

Laga melawan Nottingham Forest akan menjadi ujian berikutnya bagi Amorim dan para pemainnya. Kemenangan di City Ground bukan hanya akan memperpanjang tren positif, tetapi juga memperkuat keyakinan bahwa era baru mulai terbentuk.

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *