by

Mo Salah Hapus Liverpool dari Sosial Media, Arne Slot Beri Pesan

BOLAZOLA – Mohamed Salah kembali menjadi sorotan publik setelah menghapus seluruh identitas Liverpool dari akun media sosialnya. Tindakan itu muncul tak lama setelah ia kembali dicadangkan oleh pelatih Arne Slot di ajang Liga Champions. 

Ya, winger Timnas Mesir itu memang tidak dimainkan sebagai starter di laga terakhir Liverpool di Liga Champions. Saat itu, The Reds juga berhasil menang besar 5-1 atas Eintracht Frankfurt tanpa kontribusi besar dari sang pemain. 

Langkah Salah menghapus segala tentang Liverpool di sosial media langsung memicu spekulasi tentang masa depannya di Anfield. Banyak penggemar menilai aksi tersebut sebagai sinyal ketidakpuasan, terutama setelah bintang asal Mesir itu sedang paceklik gol. 

Slot Tetap Tenang, Yakin Salah akan Kembali Gacor

Meski Salah tengah menurun performanya, pelatih Arne Slot memilih untuk tidak panik. Ia menegaskan bahwa periode sulit seperti ini wajar terjadi pada setiap pemain, termasuk Salah yang selama ini menjadi mesin gol utama The Reds. 

Sebelum laga melawan Brentford akhir pekan ini, Slot berbicara kepada awak media untuk menjelaskan situasi sebenarnya.

“Saya tidak tahu apakah ini soal ketajaman atau hal lain, tapi pemain bisa saja melewatkan peluang. Mo juga manusia biasa,” ujar Slot dalam konferensi pers pra-pertandingan.

Situasi seperti ini juga, masih kata Slot, karena para fans termasuk dirinya, tidak terbiasa melihat Salah melewatkan peluang. 

“Kami tidak terbiasa melihatnya gagal mencetak gol dalam beberapa laga berturut-turut, tapi hal seperti ini bisa terjadi. Saya tidak khawatir karena mencetak gol adalah hal yang sudah menjadi bagian hidupnya. Dalam beberapa pekan ke depan, saya yakin dia akan kembali melakukannya untuk klub ini,” jelas Slot lagi.

Momen Penentuan Salah dan Liverpool untuk Bangkit

Dengan statusnya sebagai legenda hidup klub, tekanan terhadap Salah kini semakin besar. Ia bukan hanya diharapkan mencetak gol, tapi juga menjadi pemimpin di ruang ganti. Namun, di usia 33 tahun dan dengan jadwal padat musim ini, manajemen beban fisik menjadi tantangan tersendiri baginya. 

Sementara itu, kemenangan atas Frankfurt memberi kelegaan besar bagi Liverpool setelah empat kekalahan beruntun. Slot kini berharap hasil positif itu bisa menjadi titik balik bagi tim, dan juga bagi Salah, untuk kembali ke performa terbaik.

Liverpool akan melanjutkan perjuangannya di Liga Inggris melawan Brentford akhir pekan ini. Jika Salah kembali ke performa terbaiknya, bukan tak mungkin ia akan membungkam semua kritik.

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *