by

Diminati Liverpool, Antoine Semenyo Bahagia Bertahan di Bournemouth

BOLAZOLA – Di tengah performa menanjak yang membuatnya jadi sorotan Liga Inggris, Antoine Semenyo justru menunjukkan sikap yang tenang dan dewasa. Penyerang asal Ghana itu sedang berada dalam performa terbaik sepanjang kariernya bersama Bournemouth. 

Ia membuktikan kualitasnya di panggung besar Liga Inggris dengan torehan gol yang konsisten dan kontribusi besar dalam permainan tim. Kondisi ini membuat nama Semenyo mulai dikaitkan dengan klub-klub besar Inggris, termasuk Liverpool dan Manchester United. 

Namun, alih-alih tergoda untuk pindah, pemain berusia 24 tahun itu memilih memperpanjang kontraknya hingga tahun 2030. Keputusan itu diambil tak lama sebelum musim dimulai, sebagai bentuk kepercayaannya terhadap proyek jangka panjang Bournemouth di bawah pelatih Andoni Iraola.

Semenyo Fokus pada Tim, bukan Rumor Transfer

Semenyo mengaku sudah terbiasa dengan rumor transfer yang muncul, tetapi ia menegaskan bahwa fokus utamanya tetap pada performa di lapangan. 

“Saya tidak terlalu memikirkannya dan ingin berusaha tetap fokus dan menikmati setiap pertandingan. Saya juga membaca berita, tapi saya hanya ingin memberikan yang terbaik untuk tim. Jika saya berhenti mencetak gol, semua perhatian itu akan hilang begitu saja,” ujar Semenyo kepada Sky Sports

Ia juga bercerita bahwa keputusannya bertahan sempat diuji ketika beberapa rekan setimnya meninggalkan klub di bursa transfer lalu. Namun, keyakinannya terhadap pelatih membuat ia mantap memperpanjang kontrak. 

“Saya tahu pelatih punya sesuatu yang spesial untuk musim ini. Cara kami menutup musim lalu sangat bagus, dan saya merasa kami bisa melanjutkannya. Sekarang saya senang sudah memilih bertahan, karena saya menikmati setiap momennya,” tutupnya. 

Keputusan tepat dan momentum positif Bournemouth

Langkah Semenyo bertahan terbukti membawa hasil positif, Bournemouth tampil stabil di awal musim. Bahkan kini mereka bertengger di papan atas, yakni peringkat kedua di klasemen Liga Inggris. 

Gaya bermain agresif Iraola sangat cocok dengan karakter Semenyo yang cepat dan eksplosif. Bagi Bournemouth, keberhasilan mempertahankan pemain sepertinya menjadi bukti perkembangan klub yang semakin matang. 

Sementara bagi sang winger, kesetiaan ini menjadi momentum untuk menegaskan bahwa ia bukan sekadar pemain muda potensial. Tapi juga pilar penting dalam proyek masa depan The Cherries, yang mulai terlihat di awal musim ini.

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *