BERITA BOLAEPL

Semenyo Gabung Manchester City, Ambisi Tumbuh Bersama Klub Juara

BOLAZOLA – Antoine Semenyo resmi membuka babak baru dalam kariernya bersama Manchester City. Winger berusia 26 tahun itu menandatangani kontrak lima setengah tahun di Etihad Stadium, setelah tampil impresif bersama Bournemouth. 

Konsistensi dan produktivitasnya dengan 10 gol di Liga Inggris, membuat City bergerak cepat mengamankan jasanya. Kepindahan ini bukan sekadar langkah karier biasa bagi Semenyo. 

Ia datang ke klub yang dalam satu dekade terakhir menjelma menjadi standar kesuksesan sepak bola Inggris dan Eropa. Di bawah Pep Guardiola, City tak hanya mengoleksi trofi, tetapi juga membentuk identitas permainan yang menuntut kualitas teknis, kedewasaan taktik, dan mental juara.

Daya Tarik Klub Juara dan Tantangan Baru Semenyo

Bagi Semenyo, reputasi itu menjadi faktor kunci. Ia mengaku ingin berada di lingkungan yang kompetitif, bermain bersama pemain-pemain terbaik dunia, dan terus bertarung untuk gelar di setiap musim.

“Sebagai pemain, Anda ingin menjadi bagian dari tim seperti ini. Anda ingin memenangkan trofi dan bermain dengan pemain terbaik di dunia. Saya bersyukur sekarang saya ada di sini dan kami bisa memenangkan lebih banyak trofi,” ujar Semenyo dikutip dari laman resmi klub. 

Semenyo juga menyadari bahwa City bisa menjadi tempat terbaik untuk mengembangkan aspek permainannya, terutama dalam urusan mencetak gol. Ia menyinggung bagaimana Guardiola kerap memaksimalkan winger untuk penetrasi masuk ke kotak penalti sebagai penyelesai peluang akhir.

“Itu bisa menambah 10 sampai 15 gol dalam satu musim. Saya sudah bekerja keras pada aspek itu dalam dua tahun terakhir. Melihat pemain-pemain sebelumnya di posisi ini, saya tahu di sini saya bisa berkembang,” jelasnya.

Statistik dan Atribut yang Dibutuhkan Man City

Statistik Semenyo menunjukkan profil yang dibutuhkan City, yakni cepat, dua kaki sama baik, dan kini semakin tajam di depan gawang. Dengan total 13 gol musim lalu dan 10 gol di paruh musim berjalan, ia membawa performa yang konsisten dari sisi sayap.

Dengan usia yang matang dan ambisi yang jelas, Semenyo datang bukan hanya untuk mengisi skuad. Ia ingin menjadi bagian dari mesin juara Manchester City dan membuktikan bahwa dirinya siap mencatatkan angka, sekaligus mengincar trofi.

Man City sendiri kini bisa dibilang masih berada dalam perburuan gelar juara Liga Inggris musim 2025/2026. Mereka kini berada di urutan kedua dengan 43 poin, margin enam poin dari pemuncak klasemen Arsenal.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *