BOLAZOLA – Spekulasi masa depan Marcus Rashford kembali memanas. Pemain pinjaman Manchester United itu tampil gemilang di Barcelona musim ini dan rumornya menyebut ia akan segera permanen berkarier di La Liga Spanyol.
Penampilan konsisten dan adaptasi cepatnya membuat sederet rumor menyebut Barcelona sangat terbuka menjadikannya rekrutan permanen. Sejak datang dengan beban untuk mengembalikan ketajamannya, winger Timnas Inggris itu bisa dibilang cukup berhasil.
Situasi juga mendukung kebangkitan karier seorang Rashford di Catalunya, dengan Raphinha dan Lamine Yamal secara bergantian alami cedera. Kebugaran kedua pemain sayap itu di beberapa bulan terakhir ini, telah memberi kesempatan besar bagi winger milik Manchester United untuk mengisi starting eleven.
Yorke: Rashford Bisa Geser Yamal
Setelah jeda internasional, ia bahkan diproyeksikan kembali menjadi pilihan pertama Hansi Flick untuk posisi winger. Yang mana ini makin memperkuat spekulasi bahwa kepindahan permanen bisa menjadi kenyataan pada bursa musim panas 2026 mendatang.
Di tengah peningkatan performa itu, legenda Manchester United Dwight Yorke memberi penilaian tinggi yang terdengar cukup berani. Kepada Snabbare, Yorke menilai Rashford punya kualitas untuk menjadi bintang utama Barcelona, bahkan menggeser Lamine Yamal.
“Rashford harusnya lebih percaya diri bahwa ia bisa menjadi pemain nomor satu di Barcelona. Dia sangat bagus, dan saya yakin dia bisa mencapai level tersebut, selama dia benar-benar menginginkannya,” kata Yorke.
Yorke berkata bahwa Rashford mungkin belum berada di level ikon seperti Messi, Ronaldinho, Xavi, atau Iniesta, namun ia memiliki peluang menciptakan warisan sendiri di Blaugrana.
Masa Depan Ditentukan di Musim Panas 2026
Direktur Olahraga Barcelona Deco beberapa waktu lalu juga telah menegaskan bahwa Barcelona tidak akan mempermanenkan Rashford pada Januari. Sehingga keputusan besar baru akan diambil musim panas nanti.
Yorke sendiri mengaku senang melihat perubahan besar pada mantan anak didiknya tersebut. Ia mengatakan bahwa Rashford tampak lebih bahagia, lebih lepas, dan kembali menikmati sepakbola setelah merasa tidak betah di United.
Hasilnya terlihat langsung di lapangan dengan performa meningkat, kepercayaan diri pulih, dan kontribusinya untuk Barcelona makin menonjol. Dari total 16 penampilan di semua kompetisi, Rashford telah mencetak enam gol dan sembilan assist untuk Barcelona.










Comment